Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Sekadau menggelar Nonton Bareng (Nobar) Pidato Politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), bertempat di Rumah Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau. Selasa (14/3/2023). Nonton Bareng (Nobar) Pidato Politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). (foto:nv).
Diwawancara usai kegiatan, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau, Aron mengatakan pada Pidato Politik ini, AHY mengingat agar Partai Demokrat dapat terus bekerja keras dalam rangka memenangkan Pemilu di tahun 2024.
"Partai Demokrat di Tahun 2024 harus memenangkan Pemilu baik itu Pemilihan Legislatif maupun Pilkada di seluruh Indonesia," kata Aron.
Aron juga mengatakan, secara khusus di Kabupaten Sekadau dirinya berkeyakinan bahwa Partai Demokrat di Tahun 2024 bisa menambah kursi dengan target 6 kursi DPRD.
"Saat ini kami mulai mempersiapkan calon-calon yang siap dan memiliki potensi agar Partai Demokrat bisa eksis di Kabupaten Sekadau yang kita cintai ini," pungkasnya. (nv).