BORNEO SIBER

Bupati Sekadau Tinjau Persiapan Gawai Dayak ke - XIII Kabupaten Sekadau


Aron Tinjau Persiapan Gawai Dayak Kabupaten Sekadau.  (Foto:wn)
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Bupati Sekadau, Aron melakukan Peninjauan Persiapan Gawai Dayak ke - XIII Kabupaten Sekadau , bertempat di Rumah Betang Youth Center Sekadau. Senin, (22/7/2024).


Saat diwawancarai oleh awak media sesuai peninjauan, Bupati Kabupaten Sekadau, Aron mengatakan, Pawai Gawai Dayak ini akan dilaksanakan jam 7 pagi dan akan dilanjutkan acara pembukaan di jam 9 pagi.


"Kami melihat kesiapan Panitia penyelenggara Gawai Dayak Kabupaten Sekadau yang ke-XIII ini sudah sangat siap hanya tinggal pelaksanaannya saja," ujar Aron. 


"Dan kami juga menghimbau untuk seluruh masyarakat khususnya Kabupaten Sekadau beramai-ramai datang ke betang untuk menyaksikan dan memeriahkan Gawai Dayak Kabupaten Sekadau, karena ini merupakan Gawai kita bersama maka saya berharap kepada semua lapisan masyarakat agar menjaga situasi dan kondisi di Kabupaten Sekadau, " ungkapnya. 


"Karena ini merupakan tugas kita bersama untuk menjaga situasi yang aman yang kondusif, dan untuk koordinator keamanan nanti untuk bisa berkoordinasi bersama dengan Kapolres terkait dengan pengamanan Gawai Dayak Kabupaten Sekadau untuk beberapa hari kedepan, " pungkasnya. (wn)


Tinggalkan Komentar

Back Next