Bupati Sekadau Resmikan Soft Opening RS Pratama Tamongkong Naga Lantai di Nanga Mahap

Aron buka (Soft Opening) kegiatan Pelayanan Rumah Sakit Pratama Tamongkong Naga Lantai di Desa Landau Apin. (Foto:Tangkapan layar prokopim Sekadau)
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Untuk mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Desa Landau Apin dan Masyarakat sekitar Kecamatan Nanga Mahap, Bupati Sekadau Aron membuka (Soft Opening) kegiatan Pelayanan Rumah Sakit Pratama Tamongkong Naga Lantai di Desa Landau Apin, Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau, Rabu (7/8/2024).


Hadir pada kegiatan tersebut, Inspektur Daerah Kabupaten Sekadau, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Direktur RSUD Sekadau, Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Sekadau, Direktur Perumda Sirin Meragun Sekadau, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sekadau, Kepala Dinas Sosial PP dan PA Kabupaten Sekadau, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Sekadau, Camat Nanga Mahap, Forkopimcam Nanga Mahap, Para Kepala Desa 10 Kecamatan Nanga Mahap serta tokoh adat, tokoh agama dan masyarakat di Kecamatan Nanga Mahap.

Dalam sambutannya, Bupati Sekadau Aron mengatakan bahwa untuk saat ini Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau telah memiliki dua Rumah Sakit yang dibangun di Kabupaten Sekadau.

"Tentunya ini untuk menjawab pelayanan kesehatan yang ada di wilayah kita ini, karena di wilayah kita ini juga bebatasan dengan Kabupaten Ketapang,"

Bupati Aron juga berharap terutama kepada masyarakat yang ada di Desa Landau Apin khusunya masyarakat di Kecamatan Nanga Mahap untuk bisa meyampaikan informasi kepada masyarakat luas bahwa pelayanan rumah sakit telah mulai dilaksanakan sebagaimana mestinya.

"Jadi nanti, pasien yang membutuhkan pelayanan rumah sakit ini tidak dirujuk lagi ke Sekadau, akan tetapi akan dirujuk ke Rumah Sakit di Landau Apin ini," jelasnya.

Pada kegiatan pembukaan pelayanan Rumah Sakit Pratama Tamongkong Naga Lantai tersebut juga dirangkai dengan peninjauan terhadap pelayanan kepada masyarakt dan peninjaun ruang gedung rumah sakit serta dilanjutkan dengan peletakan batu pertama pembangunan rumah dinas tenaga kesehatan Rumah Sakit Peratama di Desa Landau Apin tersebut. (MadahSekadau/Amd/Wek/Ht).

Tinggalkan Komentar

Back Next