BORNEO SIBER

Bernadus Mohtar Hadiri Sosialisasi Program Replanting Kelapa Sawit di Sekadau

Bernadus Mohtar, turut hadir dalam sosialisasi mengenai program replanting kelapa sawit dan Hak Guna Usaha. (Foto:wn)
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Partai Gerindra, Bernadus Mohtar, turut hadir dalam sosialisasi mengenai program replanting kelapa sawit dan Hak Guna Usaha (HGU) yang diselenggarakan oleh PT Multi Prima Entakai di Christian Center Sekadau. Kamis (14/11/2024).

Dalam kesempatan itu, Bernadus Mohtar mengungkapkan pentingnya program peremajaan kelapa sawit atau replanting untuk meningkatkan produktivitas kebun kelapa sawit di Kabupaten Sekadau. 

"Replanting ini bukan hanya menjadi tanggung jawab dari pihak perusahaan perkebunan besar tetapi juga menjadi tanggungjawab dan bisa diakses oleh petani kelapa sawit plasma melalui Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR)," kata Mohtar.

Ia juga menjelaskan bahwa melalui PSR, petani plasma dapat memperoleh dana untuk replanting dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), yang disalurkan melalui Koperasi Unit Desa (KUD). 

"Program ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang baik dan besar untuk para petani dengan membantu mereka mengganti tanaman kelapa sawit yang sudah tua dan tidak produktif, sehingga nantinya dapat meningkatkan hasil pertanian mereka di masa yang akan datang," ungkapnya. 

"Saya juga berharap melalui sosialisasi ini, para petani sawit dapat lebih memahami proses dan manfaat dari program peremajaan sawit serta mendorong pengembangan kelapa sawit yang lebih berkelanjutan di Kabupaten Sekadau dan Program ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan mendukung pertumbuhan ekonomi Daerah khususnya di Kabupaten Sekadau, "pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Komentar

Back Next