![]() |
Acara buka puasa bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau, tokoh masyarakat, dan tokoh agama. (Foto:asm) |
Dalam sambutannya, Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama menyampaikan apresiasi atas kondusifnya situasi selama bulan suci Ramadan. Ia juga mengajak seluruh pihak untuk terus bekerja sama menjaga keamanan hingga perayaan Idulfitri. Selain itu, ia mengingatkan bahwa Polres Sekadau menyediakan layanan Hotline 110 bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan atau informasi.
“Kami juga melaksanakan Operasi Ketupat Kapuas 2025 dengan mendirikan tiga pos pengamanan, yakni di Desa Peniti, Simpang Empat Kayu Lapis, dan Pos Lantas Polres Sekadau depan Tugu PKK,” ungkap Kapolres.
Wakil Bupati Sekadau, Subandrio, mengapresiasi inisiatif Polres Sekadau dalam menyelenggarakan acara ini sebagai upaya mempererat silaturahmi antar unsur pimpinan daerah dan masyarakat. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sekadau selama bulan Ramadan hingga Idulfitri.
Dandim 1204 Sanggau/Sekadau, Letkol Inf Subandi, turut menyampaikan terima kasih atas undangan yang diberikan. Ia menekankan pentingnya solidaritas dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan di Sekadau.
“Kita harus terus menjaga kekompakan dan bekerja sama untuk mewujudkan Sekadau yang aman, tenteram, dan sejahtera,” ujarnya.
Acara buka puasa bersama ini berlangsung dengan penuh keakraban, mencerminkan sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga kebersamaan di bulan Ramadan. (asm)